Sabtu, 13 Juni 2015

Musim pancaroba, kadang panas terik kadang hujan, disaat cuaca panas yang paling sering diderita kebanyakan kita adalah sakit tenggorokan, rasa mengganjel dikerongkongan disaat minum ataupun makan, terasa seperti ada dahak disaluran tenggorokan. Kepala terasa sedikit pusing dan badan terasa meriang ( demam ). itulah tanda kita mengalami gejala sakit tenggorokan.

obat sakit tenggorokan alami
Sakit tenggorokan ( radang tenggorokan ) adalah penyakit yang sudah di rasakan oleh semua orang. Sakit tenggorokan ini biasanya disebabkan oleh berbagai macam hal seperti radang tenggorokan, gejala flu, panas dalam dan lain sebagai nya. Namun kebanyakan orang merasakan sakit tenggorokan ringan pada saat mereka terkena flu.

Sakit tenggorokan juga bisa disebabkan oleh virus dan bakteri yang mungkin masuk ke dalam saluran tenggorokan kita. Untuk mengobati sakit tenggorokan sendiri,  sebenarnya kita hanya perlu memanfaatkan cara-cara atau obat alami untuk mnyembuhkan sakit tenggorokan. Jadi tanpa obat dari dokter pun Kita bisa meringankan sakit akibat sakit tenggorokan.

Tanda-tanda Sakit tenggorokan (radang tenggorokan) serius

1. Ada cairan nanah pada tenggorokan pada saat kita meludah.
2. Sulit menelan
3. Radang tenggorokan tidak membaik dengan sendirinya atau selalu timbul lagi
4. Muntah
5. Ruam pada kulit
6. Sakit kepala
7. Rasa sakit pada tenggorokan yang luar biasa
8. Demam tinggi pada anak dan orang dewasa

Jika anda merasa seperti yang disebutkan diatas, ada baiknya segera berobat kedokter agar dapat diobati secepatnya.
Tapi jika terasa ringan bisa dicoba tips dibawah ini :

Cara Mudah mengatasi Sakit Tenggorokan (radang tenggorokan):

1. Perbanyak minum air hangat dan hindari sesuatu yang dingin atau asam. Cairan yang hangat akan menenangkan tenggorokan Anda.

2. Perbanyak konsumsi vitamin C yang bisa didapat dari buah dan sayur

3. Minumlah segelas susu hangat yang dicampur satu sendok madu itu dapat mengurangi rasa sakit pada tenggorokan anda

4. Campurkan garam dalam air hangat gunakan untuk berkumur dua kali sehari. Cara ini cukup instan meredakan sakit tenggorokan.

5. Hindari asap dan debu, karena dapat mengiritasi tenggorokan Anda lebih lanjut. Jauhi rokok atau lingkungan yang penuh asap rokok.

6. Bicara atau menyanyi seperlunya saja. Berikan tenggorokan Anda istirahat. Tindakan tersebut membantu Anda untuk pulih lebih cepat.

7. Pertimbangkan untuk mengonsumsi permen atau obat pelega tenggorokan. Terkadang makanan tersebut bisa membantu meringankan sakit tenggorokan Anda.

8. Konsumsi kunyit. Parut kunyit kemudian air hasil perasannya dicampur sedikit garam lalu diminum.

9. Mengunyah cengkeh dapat mencegah iritasi pada tenggorokan. Meski awalnya terasa panas, namun panas tersebut hanya sebentar dan tenggorokan Anda akan terasa lebih baik.

Demikianlah tips sederhana untuk mengatasi sakit tenggorokan, jika gejala tidak juga berubah segera pergi ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Semoga bermanfaat.







0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visitor

Popular Posts

Donate To Me On Paypal

https://www.paypal.me/riyanto1971