Selasa, 17 Juli 2012

Setangkai anggrek akan lebih terkesan romantis dan bernuansa menyejukan hati bagi yang menerimanya entah itu pacar, sahabat atau orang orang yang disayangi, Anggrek tumbuhan indah yang sulit diungkapkan keindahan dengan kata kata, ciptaan Tuhan yang sangat cantik, tapi anggrek tidak akan mudah dinikmati oleh kalangan tertentu, selain langka juga jenisnya sulit didapat seperti Anggrek Dendrobium lasianthera, aggrek ini kadang disebut juga sebagi anggrek stroberi.

Anggrek Dendrobium lasianthera merupakan anggrek yang hidup di Indonesia seperti Papua dan Papua New Guinea. Di Indonesia dikenal sebagai anggrek stuberi, stroberi. Dalam bahasa Inggris biasa anggrek ini dikenal sebagai Wooly Pollina Dendrobium, atau dengan nama varietasnya semisal May River Red dan Sepik Blue.

anggrek-langka 

Anggrek Dendrobium lasianthera merupakan tanaman epifit yang tumbuh di daerah lembab dan membutuhkan banyak cahaya. Di alam liar biasa ditemukan hidup di sekitar daerah aliran sungai, rawa-rawa, dan hutan di dataran rendah Papua.

Ukuran tanaman anggrek Dendrobium lasianthera cukup besar, bisa mencapai lebih dari 1 meter. Anggrek ini mempunyai bunga yang indah. Dalam satu tandon bunga bisa muncul antara 10 – 30 kuntum bunga. Warna bunganya pun sangat bervariasi mulai dari merah, putih, biru, dan kekuningan dengan gradasi indah.

Masing-masing varietas anggrek ini mempunyai gradasi warna yang berbeda. Pada varietas May River Red memiliki warna kuning kecoklatan pada dasar bunga dengan semburat warna merah tua ditengahnya serta warna kuning tipis pada tepi kuntumnya. Pada varietas Sepik Blue dengan warna putih dan merah kecoklatan pada bagian tengah dengan labellum berwarna ungu kebiruan. Untuk varietas Veronica Somare mempunyai warna putih pada bagian tengahnya yang bergradasi warna kuning dan ungu kemerahan pada ujungnya.

Anggrek Dendrobium lasianthera


Anggrek Dendrobium lasianthera ini memang sangat indah, elegan  dan menawan. Akan lebih baik dilestarikan sebagai kekayaan alam dari bumi katulistiwa ini..

Klasifikasi ilmiah. Kerajaan: Plantae. Divisi: Magnoliophyta. Kelas: Liliopsida. Ordo: Asparagales.
Famili: Orchidaceae.
Genus: Dendrobium.
Spesies: Dendrobium lasianthera.

Semoga bermanfaat.

Related Posts:

  • Umpan Mancing Cap DjempolMancing adalah hobby yang banyak digandrungi orang saat ini. Mungkin dahulu mancing ikan sekedar pengisi waktu luang, hobby yang menjemukan buat sebagian orang. Tapi buat yang hobby mancing ikan, mancing adalah tantangan, emo… Read More
  • Matoa Buah Asli Bumi Cendrawasih Dengan Tiga Rasa Buah..??Matoa (Pometia pinnata) merupakan tanaman buah khas Papua, tergolong pohon besar dengan tinggi rata-rata 18 meter dengan diameter rata-rata maksimum 100 cm. Umumnya berbuah sekali dalam setahun. Berbunga pada bulan Juli sampa… Read More
  • Cara Mudah Membuat Mobil Murah Dan SederhanaMungkin ini cocok buat mereka yang berjiwa muda dan penuh inovasi,kreatif dan imaginasi.Sekedar gambaran teknik bagaimana sebuah kendaraan mobil dibuat secara sederhana dengan bahan bahan murah, bermula dari rangka sampe ke e… Read More
  • Sangarnya Fitur Ponsel Sharp AQUOS 104SHPonsel Sharp AQUOS 104SH  adalah ponsel pertama yang dikenalkan akan mengusung Android Ice Cream Sandwich. Namun belum tentu menjadi ponsel Android Ice Cream Sandwich pertama yang akan hadir di pasaran mengingat AQU… Read More
  • Pohon Genedri ( Ganidri ) JenitriPohon Genitri ( Ganitri ) sejenis pohon yang tidak terlalu besardan memiliki buah yang banyak awal buah hijau kemudian kuning terkadang merah. Pohon ini banyak ditanam ditaman taman komplek perumahan sebagai lahan penghijauan… Read More

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visitor

25486378
Popular Posts

Donate To Me On Paypal

https://www.paypal.me/riyanto1971