Selasa, 05 April 2011

Sampai hari ini Jutaan ulat bulu jenis dasychira inclusa tidak hanya menyerang di 7 kecamatan di Kabupaten Probolinggo. Serangan ulat bulu kini meluas hingga ke Kota Probolinggo dan Kabupaten Pasuruan.

Namun, pohon yang diserang ulat di dua daerah itu jumlahnya lebih sedikit dibandingkan dengan Kabupaten Probolinggo. Ada satu kecamatan di Kota Probolinggo yang diserang ulat bulu yakni Kecamatan Wonoasih. Sedangkan di Kabupaten Pasuruan yakni di Kecamatan Nguling.

"Dua daerah itu jumlahnya sedikit. Kalau di Wonoasih hanya beberapa RT, sedangkan di Nguling ada 3 pohon. Tapi semua sudah dikendalikan denagn cara disemprot," kata Kepala UPT Proteksi Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Jatim, Kethut Marsudi.

Ia menerangkan, jumlah pohon mangga di tiga daerah yang terserang ulat bulu mencapai sekitar 14.682 pohon. Dari jumlah tersebut, sekitar 80 persen sudah dikendalikan dengan cara penyemprotan menggunakan bahan pestisida.

"Semua kecamatan sudah dikendalikan. Tapi masih ada beberapa desa yang belum dikendalikan, dan sampai hari ini kita masih melakukan penyemprotan," tuturnya.

Kethut menegaskan, Dinas Pertanian Jatim dan pemerintah kabupaten atau kota setempat, terus berupaya melakukan pengendalian terhadap ulat bulu yang menyerang pohon mangga.

"Kita pantau terus di lapangan, kalau ada langsung kita kendalikan. Dan yang sudah disemprot, setelah kita amatai dan evaluasi, sudah tidak ada ulatnya lagi. Sekarang saya masih melakukan pemantau di Nguling," jelasnya.

Beginilah jika keseimbangan ekosistem tidak terjaga, burung yang biasanya sebagai predator ulat kini telah berkurang jumlahnya..oleh keserakahan manusia.

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visitor

Popular Posts

Donate To Me On Paypal

https://www.paypal.me/riyanto1971