Rabu, 27 Juli 2011

Sebuah survei memperkirakan usia 33 merupakan usia paling sibuk, yaitu usia ketika perjuangan untuk menyeimbangkan pekerjaan, keluarga, dan aktivitas sosial memerlukan lebih banyak waktu ketimbang titik lain di hidup kita.

sibuk

Seperti dikutip dari Daily Mail, usia 33 sangatlah sibuk sampai-sampai banyak orang tidur hanya lima jam setiap malam. Hasil survei menyebutkan bahwa dua pertiga responden mengaku menghabiskan waktu lebih dari 38 jam seminggu di kantor.

Sekitar 60 persen mengatakan mereka memaksakan diri untuk melipatduakan waktu bekerja dan sosial supaya semua rencana bisa dilaksanakan. Jika waktu pekerjaan dan komitmen keluarga menjadi hal yang mutlak ditaati, orang yang berusia 33 tahun hanya memiliki sisa satu jam bagi diri sendiri.

Seperlima responden mengatakan mereka begitu sibuk sehingga mereka tak memiliki waktu untuk pergi keluar dan bersosialisasi. 56 persen secara reguler terpaksa membawa pekerjaannya pulang, tulis penelitian yang dilakukan olaeh penyedia jasa surat elektronik internet Hotmail.

Sekitar 90 persen dari wanita usia 33 tahun di survei itu berpandangan mereka lebih sibuk ketimbang pria pada usia yang sama. Anggapan tersebut ada pada perempuan yang sedang mengejar karir pada tingkatan senior, yang ingin menikah, dan yang memiliki keluarga. Jika usia 33 adalah yang paling sibuk, maka menginjak usia 55 tahun tekanan di kehidupan kita menjadi lebih ringan, utamanya karena karir kita telah melemah seiring waktu dan anak-anak sudah mandiri.

Pada usia itu kami memiliki rata-rata waktu satu jam 23 menit untuk diri sendiri setiap hari. Mereka yang memiliki usia lebih dari 55 tahun menghabiskan rata-rata 30 jam di kantor, dan tak sampai setengah yang membawa pulang pekerjaan.

Fiona Fyfe dari Hotmail mengatakan statistik penelitian itu menunjukkan bahwa setiap orang berjuang untuk meningkatkan prioritas dalam kehidupan.

"Ketika kita mencapai usia 30-an, karir kita cenderung mendapat tekanan tinggi dan kita memiliki tanggung jawab lebih besar dalam kehidupan pribadi."

Related Posts:

  • Ayam Hidup Tanpa Bulu Seharga 10 JutaAyam dimana mana memiliki bulu maknya disebut bulu ayam, lha klo gini ayam tanpa bulu dari Kulonprogo, Seekor ayam jago milik Hariban Triprasetyo (35) warga Dusun Sedan, Desa Sidorejo, Kecamatan Lendah, Kulonprogo, menarik pe… Read More
  • NDrive Navigation Systems 2011 for Windows MobileNDrive Navigation Systems - Navigation Program is designed for PDAs and otherportable devices based on platforms Windows Mobile, Android and Symbian.She has a lot of useful and exciting features. This system helpsyou easily f… Read More
  • Yang Unik Dari Cangkang Bekicot Atau SiputRahu bekicot atau siput? ada yang unuk dari hewan ini. Para peneliti dari Scripps Institution of Oceanography  menemukan bahwa cara bertahan siput atau bekicot laut dari para predator adalah menggunakan cahaya alami yang… Read More
  • Kentut ( H2S ) Bisa Gantikan Viagra..??Yang kita tahu selama ini kentut adalah gas buang yang enak dikeluarkan dan gak enak dihirup orang lain, dan kadang bisa bikin ketawa karena bunyinya,Dan impotensi alias disfungsi ereksi bisa diobati dengan menggunakan Viagra… Read More
  • Ini Yang Terjadi Ketika Seseorang MeninggalBelum pernah mati atau meninggal nati juga pasti ngalami, ini yang akan anda rasakan : Sesaat sebelum mati Anda akan merasakan jantung berhenti berdetak, nafas tertahan dan badan bergetar. Anda merasa dingin di telinga. Dara… Read More

0 comments:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visitor

25484875
Popular Posts

Donate To Me On Paypal

https://www.paypal.me/riyanto1971